Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia dibayangi catatan kelam menjelang pertandingan melawan Timnas Arab Saudi pada lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Meski dihantui catatan merah, skuad Garuda punya kesempatan untuk mengukir sejarah.
Menurut jadwal, bentrok antara Timnas Indonesia melawan Timnas Arab Saudi bakal terselenggara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024) pukul 19.00 malam WIB.
Dari segi posisi, skuad Garuda memang dalam kondisi yang terjepit setelah kalah 0-4 dari Jepang pada partai terakhir. Hasil tersebut membawa Jay Idzes dkk. tertahan di dasar Grup C dengan koleksi tiga poin dari lima laga.
Sementara itu, Arab Saudi yang baru saja mengukir hasil imbang di kandang Australia berada di peringkat ketiga. Mereka mengumpulkan enam poin dari lima laga, setara dengan milik Australia di peringkat kedua dan China di urutan keempat.
Menjelang laga ini, skuad Merah Putih dibayangi rekor yang tak mengenakkan saat bersua The Green Falcons. Catatan merah yang menghantui Timnas Indonesia harus menjadi motivasi untuk mengukir sejarah. Berikut Bola.com menyajikan ulasannya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sejarah Pertemuan
Sejauh ini, Timnas Indonesia dan Arab Saudi sejauh ini sudah berjumpa sebanyak 16 kali di berbagai ajang internasional, baik pertandingan yang bergulir di kejuaraan resmi maupun laga-laga yang bersifat uji coba atau persahabatan.
Pertemuan pertama antara keduanya tersaji pada ajang Lion City Cup. Duel yang berlangsung pada 30 September 1981 itu berakhir dengan kemenangan The Green Falcons dengan skor 3-1. Sejak saat itu, Arab Saudi sukses mendominasi.
Dari total 16 pertemuan tersebut, mereka mampu menang total 13 kali. Adapun tiga laga lainnya berakhir dengan hasil imbang, termasuk duel yang berakhir dengan skor 1-1 pada laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, September 2024.
Dengan kata lain, skuad Merah Putih sama sekali belum pernah merasakan manisnya kemenangan saat berjumpa negara asal Asia Barat tersebut. Catatan merah tersebut tentu harus segera diakhiri pada pertemuan kali ini.
Artinya, jika skuad asuhan Shin Tae-yong tersebut mampu meraih kemenangan, ini bakal menjadi sejarah baru bagi sepak bola Indonesia. Selain memiliki aspek historis, tiga poin juga bisa menjaga asa skuad Garuda untuk mentas di putaran final Piala Dunia 2026.
Rekor Kemenangan Telak
Dalam beberapa momen, Arab Saudi memang berhasil meraih kemenangan dengan margin gol yang telak saat menghadapi Timnas Indonesia. Ini menjadi bentuk dominasi tim asal Jazirah Arab itu dalam menjinakkan skuad Garuda.
Kemenangan paling telak tersaji pada dua momen Kualifikasi Piala Asia 2004. Ketika itu, kedua tim sama-sama tergabung di Grup C. Tim Garuda harus puas digasak dua kali saat bertanding di Prince Abdullah Al Faisal Stadium.
Pertemuan pertama pada 10 Oktober 2003 berakhir dengan skor telak 0-5. Adapun pertandingan kedua yang berlangsung pada 17 Oktober 2003 tersebut berhasil dimenangkan tuan rumah enam gol tanpa balas.
Sejak momen itu, The Green Falcons sudah tak pernah menang dengan margin gol yang mencolok saat menghadapi Indonesia. Bahkan, skuad Garuda beberapa kali memaksa Arab Saudi menang dengan susah payah.
Head to head Timnas Indonesia vs Arab Saudi
30 September 1981: Arab Saudi vs Indonesia (3-1) – Lion City Cup
6 Oktober 1983: Indonesia vs Arab Saudi (1-1) – Kualifikasi Olimpiade 1984
23 November 1983: Indonesia vs Arab Saudi (0-3) – Kualifikasi Olimpiade 1984
25 September 1986: Arab Saudi vs Indonesia (2-0) – Asian Games 1986
29 November 1996: Arab Saudi vs Indonesia (4-1) – Laga Persahabatan
9 Maret 1997: Arab Saudi vs Indonesia (4-0) – Laga Persahabatan
12 Maret 1997: Arab Saudi vs Indonesia (1-1) – Laga Persahabatan
10 Oktober 2003: Arab Saudi vs Indonesia (5-0) – Kualifikasi Piala Asia 2004
17 Oktober 2003: Indonesia vs Arab Saudi (0-6) – Kualifikasi Piala Asia 2004
18 Februari 2004: Arab Saudi vs Indonesia (3-0) – Kualifikasi Piala Dunia 2006
12 Oktober 2004: Indonesia vs Arab Saudi (1-3) – Kualifikasi Piala Dunia 2006
14 Juli 2007: Indonesia vs Arab Saudi (1-2) – Piala Asia 2007
7 Oktober 2011: Indonesia vs Arab Saudi (0-0) – Laga Persahabatan
23 Maret 2013: Indonesia vs Arab Saudi (1-2) – Kualifikasi Piala Asia 2015
5 Maret 2014: Arab Saudi vs Indonesia (1-0) – Kualifikasi Piala Asia 2015
5 September 2024: Arab Saudi vs Indonesia (1-1) – Kualifikasi Piala Dunia 2026