Tiket Penonton Timnas Indonesia Vs Bahrain Ludes dalam Sehari, Media Vietnam Kagum dengan Animo Suporter Garuda

17 hours ago 4

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia punya dua agenda pertandingan pada Maret 2025. Skuad Garuda akan lebih dulu melawat ke markas Australia pada 20 Maret mendatang untuk lanjutan Grup C Ronde 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Lima hari kemudian, Timnas Indonesia giliran main di kandang sendiri untuk menjamu Bahrain di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta atau tepatnya pada 25 Maret 2025.

Pertandingan melawan Bahrain sangat ditunggu-tunggu para suporter Timnas Indonesia. Bahkan tiket yang dijual ludes dalam tempo satu hari saja. Tiket pertandingan kedua tim pun sudah mulai dijual PSSI sejak Selasa (4/3/2025) pagi WIB.

Penjualan tiket laga Timnas Indonesia versus Bahrain sudah dijual sejak pukul 10.00 WIB. Suporter Tim Garuda antusias untuk menyaksikan duel kedua tim secara langsung di stadion.

Berita video PSSI melalui Erick Thohir membicarakan bahwa hingga saat ini, masih mencari sosok yang tepat untuk mengisi posisi Direktur Teknik di Timnas Indonesia.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Animo Tinggi

Berdasarkan unggahan di akun X Timnas Indonesia, tiket yang ludes terjual adalah pembelian secara terbatas via aplikasi Livin' by Mandiri. Selain pembelian via aplikasi Livin' by Mandiri, tiket pertandingan Timnas Indonesia versus Bahrain juga tersedia lewat platform lain.

Namun, PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) yang merupakan anak perusahaan PSSI belum mengumumkan kapan pembelian tiket laga tersebut bisa dilakukan secara umum. Tiket pertandingan Timnas Indonesia Vs Bahrain paling murah dibanderol dengan harga Rp300 ribu, sedangkan termahal Rp1,75 juta.

Adapun kategori tiket pertandingan yang dijual antara lain; Mandiri premium west/east: Rp1.750.000, Freeport Garuda West: Rp1.250.000, Sinar Mas Garuda East: Rp1.250.000, Indosat Garuda South: Rp600.000, Astra Financial Garuda North: Rp600.000, dan Indomie Upper Garuda: Rp300.000.

Bikin Media Vietnam Terheran-heran

Media Vietnam, The Thao 247 tak mau ketinggalan untuk memberitakan informasi soal tingginya animo suporter Timnas Indonesia jelang menghadapi Bahrain. Bahkan media tersebut menggambarkan pertandingan kandang Timnas Indonesia seperti menimbulkan demam.

Khususnya laga melawan Bahrain yang menarik perhatian banyak penggemar. Selain bakal diselimuti misi revans atas hasil pertemuan pertama yang penuh kontroversial, laga kontra Bahrain juga akan menjadi debut kandang pertama bagi Patrick Kluivert, pelatih anyar Timnas Indonesia.

"Oleh karena itu, tak heran jika para suporter Timnas Indonesia menaruh perhatian besar terhadap laga Indonesia kontra Bahrain," tulis The Thao 247, Rabu (5/3/2025).

Laga Krusial

Timnas Indonesia akan menjalani dua pertandingan pada putaran ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim Garuda akan lebih dulu bertandang ke markas Australia pada 20 Maret 2025.

Setelah dari Sydney, tim besutan Patrick Kluivert tersebut langsung terbang kembali ke Indonesia menggunakan pesawat carteran. Jay Idzes dkk. dijadwalkan bersua Timnas Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, 25 Maret mendatang.

Duel melawan Bahrain dan Australia itu sangat krusial bagi Timnas Indonesia jika ingin menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026. Saat ini, Tim Garuda berada di peringkat ketiga Grup C dengan nilai enam.

Mereka tertinggal 10 poin dari Jepang di urutan teratas dan satu angka dari Australia di urutan kedua. Adapun Arab Saudi, Bahrain, dan China menghuni posisi empat sampai enam dan kalah selisih gol dari Timnas Indonesia.

Sumber: The Thao 247

Read Entire Article
Bola Indonesia |