Nasib Tim ASEAN di Piala Asia U-17 2025: Thailand Sudah Angkat Koper, Timnas Indonesia U-17 Selangkah Lagi Lolos

9 hours ago 2

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-17 akan menghadapi pertandingan krusial kontra Yaman di Grup C Piala Asia U-17 2025, Senin (7/4/2025) pukul 22.00 WIB. Kemenangan akan mengantarkan Timnas Indonesia U-17 lolos ke perempat final. 

ASEAN punya tiga wakil di Piala Asia U-17 2025, yaitu Indonesia, Thailand, dan Vietnam. Namun, satu tim sudah memastikan angkat koper, yaitu Thailand. 

Thailand tersingkir setelah menelan kekalahan kedua di fase Grup A. Yang pertama, Thailand digulung Uzbekistan 1-4. 

Yang terbaru, Thailand kembali menelan kekalahan, kali ini dari Arab Saudi, dengan skor 1-3, pada Senin (7/4/2025) dini hari WIB. Pertandingan itu digelar di Okadh Sport Club Stadium. 

Thailand dan China dipastikan sudah tersingkir dari Piala Asia U-17 2025. Hasil pertandingan pada laga ketiga tak akan mengubah apa pun bagi mereka. Dua tim yang sama-sama sudah tersingkir itu akan berjibaku pada 9 April. 

Thailand dan China sudah tersingkir karena Uzbekistan dan Arab Saudi sudah sama-sama mengoleksi enam poin. Arab Saudi dan Uzbekistan akan berebut gelar juara grup pada pertandingan terakhir. 

Berita Video, komentar Nova Arianto setelah Timnas Indonesia U-17 sukses kalahkan Korea Selatan di laga perdana Piala Asia U-17 2025

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Sepak Terjang Vietnam

Sementara itu, Vietnam masih punya asa untuk melenggang ke perempat final. Pada laga pertama Grup B, Vietnam menahan Australia 1-1. 

Saat ini, Vietnam di peringkat ketiga Grup C, di bawah Jepang dan Australia. Jepang mengantongi tiga poin setelah mengalahkan Uni Emirat Arab 3-1. 

Pada laga kedua, Vietnam akan menghadapi laga berat. Mereka akan berjibaku melawan favorit juara, Jepang, Senin (7/4/2025). Di atas kertas, Jepang jelas lebih diunggulkan. 

Sementara itu, Australia akan berjibaku melawan Uni Emirat Arab. 

Kans Timnas Indonesia U-17 Melaju ke Perempat Final

Timnas Indonesia U-17 dalam posisi apik untuk melaju ke perempat final Piala Asia U-17. Syaratnya, Garuda Muda bisa mengalahkan Yaman.

Jika itu, terjadi, maka Timnas Indonesia U-17 memastikan lolos ke Piala Asia U-17 2025, karena mengantongi nilai 6. 

Saat ini, Indonesia menempati peringkat dua, hanya terpaut selisih gol dari Yaman di posisi puncak. Peringkat ketiga ditempati Korea Selatan, yang kalah 0-1 dari Indonesia di pertandingan pertama. 

Jadwal, Hasil, dan Klasemen Grup C

4 April 2025

  • 22.00 WIB - Korea Selatan 0-1 Timnas Indonesia U-17 

5 April 2025

  • 00.15 WIB - Yaman 2-0 Afghanistan

7 April 2025

  • 22.00 WIB - Timnas Indonesia U-17 Vs Yaman

8 April 2025

  • 00.15 WIB - Afghanistan Vs Korea Selatan

11 April 2025

  • 00.15 WIB - Korea Selatan Vs Yaman
  • 00.15 WIB - Afghanistan Vs Timnas Indonesia U-17

Grup C

 Posisi Negara Main Menang Seri Kalah SG Poin
1 Yaman  1  1  0  0  2-0  3
2 Indonesia  1  1  0   0   1-0   3 
3 Korea Selatan  1  0   0   1  0-1   0 
4 Afghanistan   1   0    0   1   0-2   0
Read Entire Article
Bola Indonesia |