Bola.com, Bandung - Persib Bandung akan bertolak Kamis (1/5/2024) dini hari ke Ternate untuk persiapan melawan Malut United pada pekan ke 31 BRI Liga 1 2024/2025 yang akan di Stadion Kie Raha, Ternate, Jumat (2/5/2025) malam WIB.
Striker andalan Persib, David da Silva sudah terlihat menjalani latihan terpisah di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Senin (28/4/2025) setelah absen dalam tiga laga secara beruntun di BRI Liga 1 2024/2025 akibat cedera lutut yang dialaminya.
David da Silva terpaksa absen saat lawan Borneo FC, Bali United, dan lawan PSS Sleman dikarenakan masih harus melakukan pemulihan. Bahkan untuk lawan Malut United dipekan 31, Jumat (2/5/2025) masih fiffy-fifty meski kondisinya saat ini sudah semakin membaik.
“Sekarang saya sudah merasa lebih baik, mungkin sekitar delapan puluh persen dari kondisi cedera saya. Saya merasa sangat senang dan lihat saja hari demi hari, saya harus bisa menikmatinya sebisa mungkin,” jelas David da Silva usai latihan.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kondisi Baik
Sebelumnya, David da Silva memprediksi pemulihan cederanya akan berjalan lebih lama. Namun, ia merasa senang lantaran pemulihannya lebih cepat dari dugaannya.
“Ya, prediksinya lebih lama, tapi saya berusaha seratus persen untuk bisa kembali lebih cepat. Saya melakukan banyak hal untuk mempercepat pemulihan. Saya membuat program sendiri bersama staf pribadi saya,” jelas David da Silva.
“Coach Hebert, yang juga merupakan teman saya di Brasil sangat banyak membantu saya,” tambah pemain bernomor punggung 19 di Persib ini.
David merasa sangat bangga dengan semua orang yang membantunya untuk mempersingkat waktu pemulihan cedera lutut yang dialaminya. “Jadi saya sangat senang dengan perkembangan ini,” imbuh David.
Penyerang berpenampilan plontos ini, juga mengaku terus berkerja keras untuk mempercepat pemulihan cedera lututnya. Apalagi, Maung Bandung tinggal menyisakan empat sisa laga di BRI Liga 1 2024/2025 ini.
“Setidaknya tiga kali sehari saya harus latihan. Bangun tidur, latihan, tidur lagi, makan-makanan yang baik, lalu latihan lagi, setiap hari, sepanjang hari seperti itu,” jelas David.
Mentalitas
Selain itu, untuk maksimalkan pemulihan, yang penting istirahat dengan baik, termasuk mentalitas harus kuat.
“Jadi saya sangat senang dan bangga dengan diri saya sendiri,” ucap David.
Lebih lanjut, David menyebutkan selama pemulihan, juga sangat menjaga asupan makanan dan disiplin agar mempercepat pemulihan kondisinya.
“Saya menjaga makanan karena ini adalah aset saya, jadi saya harus sangat disiplin. Saya selalu menjaga makanan saya, makan makanan yang sehat setiap saat. Kita tentu harus tetap makan sehat. Dan di situlah menunjukan seberapa profesional diri anda. Itu yang paling penting,” ucap David.
Sudah Membaik
Mengenai David da Silva yang masih melakukan latihan terpisah, Bojan mengaku striker andalannya itu kemungkinan sudah bisa mulai menjalani latihan ringan pada sesi latihan berikutnya.
“Dimas hari ini sudah berlatih normal. Jadi, sejauh ini semua dalam kondisi baik. Untuk pertandingan terakhir nanti, semua pemain rasanya akan siap,” ungkap Bojan.
Terkait latihan persiapan menghadapi Malut United, pelatih Persib asal Kroasia ini mengaku latihan pertama setelah pertandingan lawan Sleman masih berjalan ringan, apalagi beberapa pemainnya masih menjalani pemulihan.
“Jadi dilatihan pertama ini, kami masih membagi grup pemain. Pemain-pemain yang bermain dua hari lalu masih menjalani pemulihan, sementara pemain-pemain yang tidak bermain menjalani latihan tambahan. Semua pemain dalam kondisi baik, kecuali Ciro dan Beckham,” tutur Bojan.