Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-17 berhasil melangkahkan kaki ke perempat final Piala Asia U-17 2025 yang sekaligus menempatkan diri ke Piala Dunia U-17 2025. Garuda Muda tak sendirian, sebab ada tiga tim lain yang juga telah memastikan tiket ke Piala Dunia U-17 di Qatar.
Qatar sebagai tuan rumah lolos otomatis ke Piala Dunia U-17 2025. Mereka tidak mengikuti jalur kualifikasi via Piala Asia U-17 2025.
Piala Dunia U-17 2025 akan digelar pada November mendatang. Timnas Indonesia U-17 dan dua tim lain di Piala Asia U-17 2025 sudah menggenggam tiket ke putaran final Piala Dunia U-17 2025.
Nantinya, akan ada 9 tim Asia yang berlaga di Piala Dunia U-17 2025, termasuk Qatar. Tiga di antaranya telah lebih dulu memastikan diri ke turnamen sepak bola tertinggi di dunia kategori U-17 tersebut.
Adapun Timnas Indonesia U-17 lolos setelah dua kali meraih kemenangan sepanjang fase grup, yakni melawan Korea Selatan (1-0) dan Yaman (4-1). Lalu, siapa lagi tim lainnya yang sudah lolos ke Piala Dunia U-17 2025 dari Asia?
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Arab Saudi
Arab Saudi, tuan rumah Piala Asia U-17 2025, lolos ke perempat final dan ke putaran final Piala Dunia U-17 setelah mengalahkan Thailand 3-1 di Grup A. Mereka kini mengoleksi enam poin.
Arab Saudi meraih dua kemenangan, pertama melawan China dengan skor 2-1, dan Thailand 3-1.
Arab Saudi akan berjumpa Uzbekistan untuk menentukan posisi puncak klasemen Grup A Piala Asia U-17 2025.
Uzbekistan
Sama-sama di Grup A, Uzbekistan juga telah memesan tiket ke perempat final Piala Asia U-17 2025 dan putaran final Piala Dunia U-17 2025.
Pada laga pertama, mereka menang 4-1 atas Thailand. Kemudian pada laga kedua, Uzbekistan menaklukkan China dengan skor 2-1.
Uzbekistan akan berjumpa Arab Saudi untuk menentukan posisi puncak klasemen Grup A Piala Asia U-17 2025.
Timnas Indonesia U-17
Beralih ke Grup C, Timnas Indonesia U-17 memastikan posisi puncak dengan koleksi enam poin berbekal dua kemenangan.
Kemenangan pertama didapat atas Korea Selatan (0-1). Sementara itu, pada laga kedua, Timnas Indonesia U-17 dengan gagah membantai Yaman 4-1.
Pada laga terakhir Grup C yang tak menentukan posisi Timnas Indonsia U-17, Zahaby Gholy dkk. bakal menghadapi Afghanistan.