Bola.com, Jakarta - Kejutan menarik terjadi di bursa transfer paruh musim BRI Liga 1 2024/2025. Persija Jakarta mendapatkan Yandi Sofyan dengan status pemain pinjaman dari Malut United.
Yandi Sofyan akan memperkuat Persija Jakarta di putaran kedua BRI Liga 1 2024/2025. Yandi juga akan menjadi pelapis bagi Gustavo Almeida di lini depan Macan Kemayoran.
Dikutip dari situs web resmi Persija Jakarta, Yandi Sofyan tidak pernah menyangka bisa membela klub kebanggakan Jakmania itu. Tidak pernah terbersit dalam pikirannya mengenai Persija.
"Jujur belum. Tidak terbersit bakal berseragam Persija," ujar Yandi Sofyan.
Berita video klub BRI Liga 1 2021/2022, Persija Jakarta, meluncurkan buku panduan pembinaan pesepak bola usia muda pada Rabu (26/1/2022) siang hari WIB.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Candaan dengan Sang Kakak
Yandi Sofyan diketahui merupakan adik kandung dari eks striker Timnas Indonesia, Zaenal Arief. Yandi menyebut dirinya sempat bergurau dengan sang kakak di masa lalu.
Gurauan itu hadir saat Zaenal Arief masih memperkuat Persita Tangerang di awal 2000-an. Yandi Sofyan ingin menyaingi pencapaian sang kakak dengan memperkuat Persija Jakarta.
Tapi dulu sempat bilang sama Kakak Zaenal Arif, zaman melawan Persija saat Kakak main di Persita. Sempat bilang suatu saat mau main di Persija. Alhamdulillah sekarang tercapai," ujarnya.
Bahagia
Yandi Sofyan pun senang bisa bergabung dengan Persija Jakarta. Ynadi merasa Macan Kemayoran adalah tim besar di Indonesia, bahkan di Asia.
Namun, Yandi Sofyan juga menjelaskan, bermain untuk Persija Jakarta menjadi tanggung jawab tersendiri bagi pemain manapun termasuk eks striker Timnas Indonesia U-23 itu.
"Pasti senang bisa bermain di tim sebesar Persija. Persija merupakan salah satu tim terbesar di Indonesia, bahkan Asia juga. Pastinya senang dan ini merupakan tanggung jawab untuk diri saya," tandas Yandi.