Bola.com, Jakarta Madura United memilih fokus merebut angka sempurna saat menghadapi Bali United pada pekan ke-33 BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (17/5/2025) sore WIB.
Laskar Sape Kerrap membutuhkan poin tambahan. Mereka tengah berjuang dari kejaran PSS Sleman dan Barito Putera yang berada di zona merah. Lulinha dkk. saat ini berada di posisi 14 dengan mengantongi 33 poin.
Jarak dua angka membuat apapun bisa terjadi di dua laga tersisa musim ini.Pelatih Madura United, Angel Alfredo Vera, berjanji timnya akan mengerahkan kemampuan terbaiknya.
Termasuk saat menjalani laga tandang kontra Bali United.
"Persiapan bagus, tim sudah siap. Kami tahu ini sangat penting untuk bisa dapat poin penuh. Semoga pertandingan berjalan lancar dan semua yang kami berikan ke pemain, bisa ditampilkan dengan baik," bukanya.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Abaikan Laga Perpisahan Stefano Cugurra
Walau tak lagi menentukan, Bali United menyimpan ambisi di laga ini. Penggawa Serdadu Tridatu ingin memberikan penghormatan terbaik kepada sang pelatih, Stefano Cugurra.
Pemenang tiga gelar liga itu telah dipastikan mengakhiri petualangannya bersama Bali United di akhir musim. Perpisahan yang layak adalah hal terbaik yang bisa mereka lakukan.
Walau begitu, Madura United tak mau ambil pusing akan hal tersebut. Mereka memilih fokus dengan tujuan mereka.
"Semua tim berat, bukan hanya Bali. Masih ada selisih dua poin. Sangat penting kami dapat tiga poin. Semoga tim kami bekerja keras di lapangan dan pintar untuk memenangkan pertandingan," tegasnya.
Fokus Diri Sendiri
Senada, bek Madura United Pedro Monteiro juga memilih tidak menghiraukan 'perayaan' tuan rumah. Menurutnya, penting bagi timnya untuk tidak kehilangan poin.
Walau begitu, pria asal Portugal itu mengakui tak akan mudah meraih poin. Apalagi lawan yang dihadapi merupakan mantan jawara kompeti domestik.
"Mereka tim yang bagus dan melakukan pekerjaan bagus di kompetisi. Tidak ada beban di laga terakhir. Tapi kami fokus apa yang bisa dilakukan. Pertandingan akan sulit tapi kami harus fight untuk menang," tuturnya.