4 Fakta Menarik Kemenangan Persis atas Barito Putera: Gol Spesial dari Sang Pahlawan, Tuan Rumah Perpanjang Nestapa

8 hours ago 2

Bola.com, Banjarbaru - Sejumlah fakta menarik tersaji saat Persis Solo menumbangkan Barito Putera pada laga pekan ke-29 BRI Liga 1 2024/2025. Kemenangan ini menjadi momen spesial bagi pahlawan Laskar Sambernyawa.

Dalam duel yang berlangsung di Stadion Demang Lehman, Banjarbaru, Sabtu (19/4/2025) malam WIB itu, Persis Solo sukses membawa pulang tiga poin seusai melumpuhkan Barito Putera dengan skor 1-0.

Satu-satunya gol pada pertandingan ini dicetak oleh Eky Taufik pada menit ke-57. Laskar Antasari sebetulnya punya banyak peluang untuk menjebol gawang lawan, tetapi tak ada yang bisa dimaksimalkan dengan baik.

Laskar Sambernyawa tentu bisa bernapas lega seusai berhasil membawa tiga poin dari kandang lawan. Sebab, ini punya arti penting bagi perjuangan mereka untuk bertahan di kasta tertinggi. Berikut Bola.com menyajikan fakta-fakta menarik dari laga ini.

Berita video Jan Olde Riekerink menyebut untuk bersaing ketat dengan Persib Bandung dalam perebutan gelar juara BRI Liga 1, akan sulit jika Maung Bandung terus meraih hasil positif di sisa laga.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Gol Perdana Eky Taufik

Kemenangan yang diraih Persis Solo tentu terasa amat spesial bagi Eky Taufik, sang pencetak gol tunggal pada pertandingan ini. Sebab, ini merupakan gol pertamanya bagi Laskar Sambernyawa pada musim ini.

Yang lebih spesial lagi, ini membayar kepercayaan yang diberikan oleh Ong Kim Swee kepadanya. Sebab, pada tiga pertandingan terakhir, dia selalu mendapatkan kepercayaan untuk tampil sebagai starter.

Pada awal musim, Eky memang kerap jadi pilihan utama. Namun, perlahan-lahan pemain asal Sragen itu mulai kehilangan tempat. Krisis pemain yang dialami Persis belakangan ini kembali memberinya ruang untuk beraksi.

Perpanjang Napas Persis

Kemenangan ini berhasil memperpanjang napas Persis Solo yang tengah berjuang untuk menjauh dari zona degradasi. Sebab, Laskar Sambernyawa bisa mengatrol posisinya untuk meninggalkan peringkat bawah.

Dengan tambahan tiga poin ini, anak asuh Ong Kim Swee sukses naik dua tingkat ke urutan 13 klasemen sementara. Di posisi ini, tim asal Kota Bengawan itu tercatat mengumpulkan 29 poin dari 29 pertandingan.

Sebetulnya, jumlah yang sama juga dikumpulkan oleh Barito Putera di peringkat ke-14. Hanya saja, Laskar Antasari kalah head-to-head dari Laskar Sambernyawa karena mereka bermain imbang pada putaran pertama.

Perpanjang Tren Buruk

Bagi Barito Putera, kekalahan ini meninggalkan sederet catatan merah. Sebab, berkat hasil tersebut, Laskar Antasari memperpanjang tren tanpa kemenangannya di kompetisi BRI Liga 1 musim 2024/2025.

Pada tiga pertandingan sebelumnya, Laskar Antasari tercatat mengukir satu kali imbang melawan Malut United (1-1), lalu menelan dua kekalahan beruntun melawan Arema FC (2-4) dan Persita Tangerang (1-2).

Ini menjadi pencapaian terburuk bagi Barito Putera di putaran kedua. Sebab, sebelumnya mereka sempat memperlihatkan tren kebangkitan karena jarang melewati dua laga tanpa meraih kemenangan.

Rekor Tandang Impresif

Kemenangan ini sekaligus memperbaiki rekor kandang impresif Persis Solo di BRI Liga 1 2024/2025. Sebab, Laskar Sambernyawa malah memiliki catatan yang jauh lebih baik ketika bermain di kandang lawan.

Dengan kemenangan ini, mereka tercatat bisa memenangkan empat kali dari total 15 kali laga tandang sepanjang musim ini. Rekor itu bahkan lebih baik dari capaian tim asal Kota Bengawan itu ketika bermain di kandangnya sendiri.

Sebab, saat bermain home, Laskar Sambernyawa hanya bisa menang tiga kali saja dari total 14 laga. Rekor semacam ini menjadi anomali bagi Persis di kasta tertinggi karena biasanya mereka tangguh saat bermain kandang.

Read Entire Article
Bola Indonesia |