Lupakan Piala Dunia 2026! Dejan Antonic Berharap Timnas Indonesia Fokos ke Piala AFF 2026 dan Piala Asia 2026

12 hours ago 4

Bola.com, Jakarta Meski gagal melaju ke Piala Dunia 2026, namun Timnas Indonesia tetap mendapat pujian dari pelatih anyar Semen Padang, Dejan Antonic.

Juru taktik yang sudah lama berkecimpung di sepak bola tanah air itu juga berharap Timnas Indonesia bisa lebih baik lagi ke depan, mengingat ada target yang harus dicapai yakni Piala AFF 2026 dan Piala Asia 2026.

"Saya pikir timnas kerja bagus sekali. Mungkin ada orang yang lain berpikir beda dari saya, tapi saya lihat berbeda sekali. Beda jauh dari yang dulu," kata Dejan via kanal YouTube Akamsi besutan Akmal Marhali.

"Sekarang orang mungkin pikir kita gagal atau kita tidak lolos ke Piala Dunia. Step yang pertama, yang paling berat Timnas Indonesia sudah bikin paling penting dan kita harus lihat ke depannya bagaimana," imbuh juru taktik berusia 56 tahun.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Sudah Sangat Dekat

Menurut Dejan, Indonesia sudah sangat dekat ke Piala Dunia 2026. Sayang, dua tim yang dihadapi di Grup B putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Arab Saudi dan Irak sedikit lebih bagus.

"Saya pikir kita bukan gagal. Kemarin kita kalah, tapi kita dapat satu tim yang punya semangat dan lebih bagus. Menurut saya target yang ini kita sudah dekat. Dulu, kita tidak mungkin sampai di level ini," katanya.

Dejan berharap, Jay Idzes dan kawan-kawan tetap fokus ke palagan selanjutnya, Piala AFF 2025 dan Piala Asia 2026.

"Di depan kita sekarang ada Piala AFF dan Piala Asia. Ini target pertama untuk kita. Semoga kita bisa juara, semoga kita bisa masuk ke final, semoga tim yang ada saat ini bisa lebih bagus lagi," tukasnya.

"Dan kita harus percaya kepada tim ini. Jangan kita pikir sekarang jelek, karena biasanya ada orang yang bisa bikin atau bilang ganti pelatih, pemain tidak bagus, tim yang ini kurang bagus. No. Saya pikir, kita harus berpikir positif Indonesia dapat lagi kesempatan dan pasti Indonesia bisa masuk ke Piala Dunia," kata Dejan penuh optimistis.

Perbandingan Pelatih

Ditanya soal pelatih sebelumnya, Shin Tae-yong, Dejan Antonic tegas.

"Kalau kita bicara jujur, coach Shin Tae-yong juga sama, tidak pernah memenangkan turnamen besar. Kalau saya tidak salah," katanya.

"Tim dulu sama tim yang sekarang berbeda jauh. Sekarang kita punya banyak pemain naturalisasi, banyak pemain yang punya experience dari Eropa, dari tim-tim besar. Ini kunci. Kalau kita ada target besar, seperti tadi sudah saya bilang, step pertama kita sudah bikin. Jadi jangan kita mundur. Kita harus perbaiki di mana kita kurang. Kita harus bikin rencana," pungkas Dejan.

Read Entire Article
Bola Indonesia |